Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Yamaha Xeon RC Terbaru

Harga Yamaha Xeon  RC - Jika anda berkeinginan membeli sebuah motor matic, yamaha xeon rc mungkin menjadi salah satu motor yang patut untuk dijadikan pilihan. mengapa? ini karena ada beberapa hal yang  menarik tentang yamaha xeon rc yang mungkin belum anda sekalian ketahui. Yamaha xeon rc sendiri merupakan motor matic yamaha yang telah dirilis sekitar awal tahun 2013 lalu. Kata RC yang ada pada nama yamaha xeon rc ini sendiri memiliki arti " Racing Champion", keren kan  .

Ya  kata tersebut tak lain tak bukan yakni dimaksudkan sebagai sambutan kemenangan buat tim Moto GP yamaha setelah mereka memenangkan gelar juara Moto Gp pada tahun 2012 yang lalu. Motor ini bersenjatakan sebuah mesin yang berkapasitas 125 cc, 2 Valve, 4 langkah, SOHC technology yang bersistem pendingin berupa cairan yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11,4 PS ( 8,4 kW ) / 9000 rpm. Jadi tak mengherankan jika motor matic besutan yamaha ini bisa melaju dengan cukup cepat yakni mampu melaju hingga kecepatan maksimal / top speed 110 km/jam.

Menariknya lagi, motor ini juga telah bersenjatakan dengan teknologi injeksi yamaha yakni YMJET-FI sehingga konsumsi bahan bakar menjadi lebih irit dan emisi / gas buangnya juga sedikit dan ramah lingkungan. Konsumsi bahan bakarnya sendiri yakni 39,8 km per liter.

jika dibandingkan dengan yamaha xeon versi lama, tentu yamaha xeon rc ini memiliki performa yang lebih tinggi dan juga lebih hemat dalam pengkonsumsian bahan bakar.


Yamaha xeon rc sendiri telah diberikan fitur- fitur canggih yang patut buat dipertimbangkan juga. Fitur-fitur itu diantaranya :
  • Aerodynamic Cover Design , bagian depan didesain dengan keren dan modern. terbukti dengan bentuknya yang mirip dengan pesawat tempur dan telah bersistem Auto head-light on.
  • memiliki kapasitas bagasi yang luas dan itu memungkinkan anda untuk menyimpan barang-barang penting bawaan anda.
  • juga telah menerapkan teknologi Smart Lock System yang begitu praktis untuk diguanakan. Dengan bersenjatakan teknologi ini memungkinkan anda untuk tetap aman ketika melakukan pengereman baik itu didaerah yang jalannya menanjak ataupun menurun.
  • juga sudah menerapkan teknologi Smart Stand Switch yang memungkinkan anda akan merasa aman dan nyaman ketika berkendara.
Warna yamaha xeon rc sendiri ada 4 pilihan yakni : Victorious Red, Cosmic White, Dazzling Black & Moto Gp Livery ( Special Edition ).

Harga Yamaha Xeon RC
Yamaha Xeon RC Victorious Red

Harga Yamaha Xeon RC
Yamaha Xeon RC Cosmic White

Harga Yamaha Xeon RC
Yamaha Xeon RC Dazzling Black

Harga Yamaha Xeon RC
Yamaha Xeon RC Motogp Livery
Sumber Gambar : http://www.yamaha-motor.co.id/xeon-rc/

Di pasaran indonesia, matic yamaha ini memiliki pesaing yang cukup berat yakni honda vario 125. Lalu bagaimana ya jika keduanya di adu? yamaha xeon rc vs honda vario 125?. Sebuah uji coba telah dilakukan dan dibawah ini beberapa hasilnya :
  • Kalah dalam konsumsi bahan bakar.
yamaha xeon rc kalah dalam penggunaan bahan bakar yakni hanya mampu menempuh jarak 39,8 km/liter, sedangkan honda vario mampu menempuh jarak hingga 42,5 km/liternya.
  • Kalah dalam hal kecepatan maksimal.
Kecepatan maksimal yang mampu ditempuh oleh matic yamaha ini hanya 110 km/jam saja,


sedangkan untuk matic besutan honda ( vario ) mencapai 115 km/jamnya.

Spesifikasi Yamaha Xeon RC :

  1.  DIMENSI
  • Panjang : 1855 mm.
  • Lebar  :  700 mm.
  • Tinggi : 1070 mm.
  • Jarak sumbu roda : 1265 mm.
  • Jarak terendah ketanah  : 760 mm.
  • Berat kosong  : 101 kg.
  • Kapasitas dari bahan bakar yang dimiliiki yakni 3,8 liter.
      2. RANGKA
  • menggunakan jenis rangka underbone, dimana untuk suspensi depan menggunakan telskopik, sedangkan untuk yang suspensi belakang mengggunakan unitswing ( suspensi tunggal ).
  • Ban depan berukuran 70/90 - 14M/C 34 P, sedangkan ban belakang  berukuran 90/80 - 14 M/C 49 P.
  • menggunakan rem cakram dibagian depan dan rem tromol dibagian belakang.
       3. MESIN
  • Tipe mesin dari nya adalah 4 Langkah, 2 Valve SOHC, bersistem pendinginan cairan.
  • Mesin memiliki volume silinder : 124,86 cm3 ( silinder tunggal ).
  • Diameter x langkah dari nya : 52,4 mm x 57,9 mm.
  • Perbandingan komprehensi  : 10,49 : 1.
  • Daya maksimum yang sanggup dikeluarkan  yaitu : 11,4 PS ( 8,4 kW ) / 9000 rpm.
  • Sistem penghidupan menggunakan 2 cara yakni Electric starter dan Kick starter.
  • Sistem pelumasan untuk nya: basah.
  • Kapsitas oli mesin  : 0,9 liter ( total ) & 0,8 ( periodik ).
  • menggunakan sistem bahan bakar Fuel Injection System ( YMJET-FI ).
  • Kopling yang ada pada nya bertipe kering & kopling sentrifugal.
  • Tipe transmisi yang digunakan yaitu V belt otomatis, dengan pola pengoperasian transmisi nya otomatis.
       4. KELISTRIKAN
  • Sistem pengapian adalah sistem TCI ( Transistor Control Ignition ).
  • menggunakan batteray Y1Z5S.
  • Tipe busi : NGK/ CR7E.

Harga Yamaha Xeon RC Terbaru :

  • Harga Motor Yamaha Xeon RC Baru            Rp.  -
  • Harga Yamaha Xeon Rc Moto Gp Edition    Rp. -

Itulah kawan ulasan singkat mengenai spesifikasi dan harga yamaha xeon rc si matic terbaru dari pabrikan yamaha di indonesia. Untuk saat ini Yamaha Xeon tak lagi diproduksi dan dijual. Yang ada cuma kondisi setengah pakai atau bekas. Masih banyak artikel menarik lainnya di sini, silahkan disimak juga seperti misalkan saja tentang:
Terima kasih ya sudah pada berkunjung ke blog motorcomcom ini.